Dukung Pemerataan Program Pembangunan Di Wilayah Binaan, Babinsa Koramil 1710-06/Agimuga Hadiri Musrenbang Tingkat Distrik

    Dukung Pemerataan Program Pembangunan Di Wilayah Binaan, Babinsa Koramil 1710-06/Agimuga Hadiri Musrenbang Tingkat Distrik

    Timika - -- Wakili Danramil, Babinsa Koramil 1710-06/Agimuga Sertu Ruslan hadiri kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Tingkat Distrik, bertempat di Kantor Distrik Jita, Kabupaten Mimika, Rabu (22/03/2023).

    Saat ditemui usai kegiatan, Sertu Ruslan mengatakan bahwa Musrenbang ini telah dimulai dari Tingkat Desa / Kampung dan saat ini telah sampai di Tingkat Kecamatan / Distrik, yang kemudian akan dilanjutkan di Tingkat Kabupaten.

    “Mekanisme tahapan tersebut harus dilalui karena merupakan amanat dari perundang-undangan, jadi saya meminta kepada masyarakat yang mempunyai gagasan pembangunan dan belum sempat tersampaikan kepada Kepala Desa / Kampung agar dapat menyampaikan gagasan itu di Musrenbang Tingkat Distrik ini, karena ini merupakan tempat Bapak / Ibu menyampaikan aspirasi, kritik dan saran dari program yang dilaksanakan Pemerintah Kabupaten Mimika dan program ini tidak mungkin dapat terealisasi atau terwujud tanpa dukungan dari masyarakat, ” tuturnya.

    Ia juga menambahkan, sebagai seorang Babinsa, dirinya akan bekerja maksimal dalam membantu maupun mengawal setiap pelaksanaan program pembangunan sesuai hasil Musrenbag. (*)

    Ahmad Rohanda

    Ahmad Rohanda

    Artikel Sebelumnya

    Kepala Bakamla RI Terima Kunjungan KSAL...

    Artikel Berikutnya

    Kasad: Jangan Ragu Bertindak Tegas

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hadiri Pelantikan Perangkat Desa, Danposramil Harapkan Pejabat Baru Dedikasikan Diri untuk Kepentingan Masyarakat.
    Babinsa Koramil 12/Mranggen Hampiri Pemuda
    Dandim 1702/JWY Sambut Hangat Kedatangan Kejaksaan Tinggi Papua dalam Koordinasi Non-Teknis dan Silaturahmi 
    Prajurit Kodim Demak Laksanakan Aerobik di Stadion Sultan Fatah Demak

    Tags